Selasa, 19 Juli 2016

MAKALAH PENGGUNAAN MEDIA AUDIO DALAM PEMBELAJARAN



MAKALAH
PENGGUNAAN MEDIA AUDIO DALAM PEMBELAJARAN
(Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Media Pembelajaran)
Dosen Pembimbing :
Wafi Ali Hajjaj, S.Pd.I, M.Pd.I
 
Oleh :
Rodiyanto
201391010211

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM (STAI) AT TAQWA
BONDOWOSO
TAHUN AKADEMIK 2014-2015
KATA PENGANTAR
Assalamualaikum, Wr. Wb
Bismillahirrahmannirrahim
          Alhamdulillah, penyusun mengucapkan syukur atas hidayah serta inayah Allah SWT yang karenaNya lah penyusun dapat menyelesaikan makalah Media Pembelajaran, dengan judul “Penggunaan Media Audio dalam Pembelajaran” sebagai pemenuhan tugas kelompok terstruktur mata kuliah Media Pembelajaran semester 4 (empat) di fakultas Tarbiyah/ PAI STAI AT TAQWABONDOWOSO. Shalawat serta salam semoga selamanya tercurah limpahkan atas uswah dan qudwah hasanah kita, Nabi Muhammad SAW.
          Dengan selsainya makalah ini dengan segala kekurangannya, penyusun berharap makalah ini bisa memberikan manfaat bagi rekan rekan, serta dapat memberikan sumbangan pengetahuan bagi rekan rekan. Semoga Allah bekenan memberikan taufik dan hidayah-Nya untuk setiap langkah kita. Amin.
Wassalamualaikum, Wr wb
  
                                                                                                                                                                                                                                                Penulis
                                                                                                Bondo, 18 Juli 2016

                                                                                                         Rodiyanto

i
DAFTAR ISI
Kata Pengantar………………………………………………………………….. i
Daftar Isi…………………………………………………………………………            ii
BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………. 1
1.1  Latar Belakang Masalah……………………………………………….  1
1.2  Rumusan Masalah……………………………………………………...  2
1.3  Tujuan Penulisan……………………………………………………….  2
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………. 3
2.1     Pengertian…………………………………………………………….  3
2.2    Karakteristik Media Audio……………………………………………  4
2.3    Contoh Macam Macam Media Audio………………………………..   5
2.4    Keuntungan dan Kelemahan Media Audio…………………………..   8
BAB III PENUTUP……………………………………………………….  9
3.1 Kesimpulan…………………………………………………………….. 9
Daftar Pustaka…………………………………………………………….   10

BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang Masalah
Pendidikan merupakan suatu kegiatan dimana terjadi proses transfer pengetahuan seta nilai yang dilakukan oleh guru pada peserta didiknya. Dalam hal ini guru merupakan aspek yang sangat penting, dimana peranannya merupakan sal;ah satu faktor keberhasilan proses pendidikan tsb. Sehingga, diharapkan seorang guru tidak hanya menguasai materi pembelajaran, tapi juga menguasai komponen lain yang juga mendukung proses pembelajaran, seperti kemampuan untuk menggunakan dan menciptakan media pembelajaran yang sesuai dengan materi. Karena tidak dapat dihindari lagi, dengan perkembangan tekgnologi yang terjadi dengan amat pesat diera ini, penggunaan media pembelajaran sangat dibutuhkan oleh seorang guru, supaya lebih bisa mengefisienkan metode yang dilakukan, pun pada kenyataannya, penggunaan media ini sangat membantu proses pembelajaran, baik didalam maupun diluar kelas.
Guru bisa menggunakan fasilitas yang tersedia untuk dijadikan media pembelajaran upaya dapat membantu siswa dalam kegiatan belajar mengajar, namun demikian, penggunaan media, haruslah disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan siswa, sehingga penggunaannya bisa lebih efektif dan membantu merangang minat dan perhatian siswa dalam kegiatan pembelajaran.
Ada berbagai macam media pembelajaran, meliputi media visual, media audio, media audio visual, media komputer dan berbagai media lainnya yang memiliki karakteristik masing masing, seperti yang telah dikatakan bahwa penggunaan media haruslah disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi siswa, karena penggunaan media secara berlebihan dalam kegiatan belajar mengajar akan mengaburkan tujuan dan isi dari pembelajaran, sehingga seorang guru perlu memahami jenis media yang akan ia gunakan.
Melalui makalah yang sederhana ini, penyusun akan membahas mengenai karakteristik dan penggunaan media audio.
1.2  Rumusan Masalah
a.    Apa pengertian dan fungsi media audio dalam dunia pendidikan ?
b.   Bagaimana karakteristik media audio ?
c.    Apa saja contoh media pembelajaran ?
d.   Apa manfaat / keuntungan dan kerugian menggunakan media audio ?

1.3  Tujuan Penulisan
a.    Memahami pengertian dan fungsi media audio dalam dunia pendidikan;
b.    Memahami karakteristik media audio;
c.    Mengetahui contoh contoh media audio, dan
d.   Mengetahui manfaat / keuntungan dan kerugian menggunakan media audio.










BAB II
PEMBAHASAN
2.1  Pengertian
Menurut Pakar:
1.    Sadiman
Media audio adalah media untuk menyampaikan pesan yang akan disampaikan dalam lambang lambang auditif baik verbal maupun non verbal.
2.    Sujana dan Rivai
Media audio untuk pengajaran adalah bahan yang mengandung pesan dalam bentuk auditif (pita suara atau piringan suara), yang dapat merangsang pikiran, perhatian dan kemauan siswa sehingga terjadi proses pembelajaran.
3.    Sri Anitah dkk.
Media audio adalah media yang mengandung pesan dalam bentuk auditif (hanya dapat didengar) yang dapat merangsang pikiran, perhatian dan kemauan para siswa untuk mempelajari bahan ajar. Jenis audio terdiri atas program kaset suara (audio cassette), CD audio dan program radio.
Dari pengerian diatas, dapat disimpulkan bahwa media audio adalah suatu media yang berisi pesan auditif (berupa suara, yang hanya dapat didengar) yang dapat merangsang minat siswa untuk belajar, diantara jenis jenisnya terdiri atas kaset suara, cd audiao dan program audio.
Penggunaan media audio dalam pembelajaran pada umumnya untuk melatih keterampilan yang berhubungan dengan aspek aspek keterampilan mendengarkan. (Sri Anitah dkk :2014). Diantara aspek aspek keterampilan yang bisa dicapai dengan menggunakan media ini adalah :
  • Mendengarkan : merupakan prose fisiologis otomatik penerimaan rangsangan pendengaran;
  • Memperhatikan : memusatkan kesadaran pada rangsangan tertentu;
  • Memahami : sebagai proses pemberian makna pada kata yang kita dengar;
  • Mengingat : menyimpan informasi untuk diperoleh kembali.
Fungsi lain dari media audio adalah sebagai alat bantu bagi para pendidik, karena sifatnya hanya sekedar membantu, maka dalam pemanfaatannya membutuhkan bantuan metode atau media lain, sehingga dapat lebih membantu keberhasilan proses pembelajaran. Selain itu menurut Sujana, media audio akan sangat membantu dalam kegiatan :
  • Pengajaran music literaty (pembacaan sajak) dan kegiatan dokumentasi;
  • Pengajaran bahasa asing;
  • Pengajaran melaui radio atau radio pendidikan , dan
  • Paket paket belajar untuk berbagai jenis materi, yang memungkinkan siswa dapat melatihdaya penafsirannyadalam suatu bidang studi
2.2    Karakteristik Media Audio
Media audio sebagai media pembelajaran memiliki karakteristik atau ciri khusus berupa :
  • Pesan yang disampaikan berupa lambang lamabang auditif
  • Bersifat personal
  • Dapat membangun dan mengembangkan imiginasi siswa
  • Cenderung satu arah.
Media audio sendiri memiliki banyak kelebihan dan kekurangan, adapun kelebihan kelebihannya adalah sebagai berikut :
  1. Mampu mengatasi keterbatasan ruang dan waktu dan memungkinkan menjangkau saasaran yang luas
  2. Mampu membangkitkan sistem imajinasi
  3. Mampu memusatkan perhatian siswa pada pengunaan kata kata, bunyi dan arti dari kata itu.
  4. Sangat tepat /cocok untuk mengajarkan musik dan bahasa, dan melatihan keterampilan pendengaran.
Disamping memiliki kelebihan, media audio juga memiliki keterbatasan dan kekurangan. Kekurangan yang dimiliki media audio yang mencolok adalah komunikasinya hanya satu arah (oneway communication).
Terdapat beberapa pertimbangan apabila anda akan menggunakan media audio ini, diantaranya adalah :
  1. Media hanya akan mampu melayani secara baik mereka yang sudah mempunyai kemampuan dalam berpikir abstark
  2. Media ini memerlukan pemusatan perhatian yang lebih tinggi dibanding media lainnya, oleh karena itu dibutuhkan teknik teknik tertentu dalam belajar menggunakan media ini
  3. Karena sifatnya yang auditif, jika ingin memperoleh hasil belajar yang baik diperlukan pengalaman secara visual, sedangkan kontrol belajar bisa dilakukan melalui penguasaan pembendaharaan kata kata, bahasa dan susuanan kalimat.
2.3    Contoh Macam Macam Media Audio
Diantara contoh media audio adalah radio, tape recorder (pita perekam) dan laboratorium bahasa.
  1. Radio
Radio pendidikan adalah suatu perlengkapan elektronik yang diciptakan akibat kemajuan dalam teknologi modern. (Hamalik).
Fungsi dari radio pendidikan adalah untuk memperkaya pengalaman pendidikan dan ide ide kreatif. Nilai nilai radio pendidikan dalam pengajaran diantaranya :
  1. Memberikan berita yang up to date dan berita autentik berdasarkan fakta.
  2. Mempunyai tinjauan yang luas dan memberikan gambaran yang jelas.
  3. Menarik minat
  4. Mendorong kratifitas
  5. Integrasi dan diskriminasi
Diantara keuntungan media audio berupa radio adalah :
  1. Jangkauannya luas
  2. Harganya relatif terjangkau
  3. Memiliki variasi yang cukup banyak
  4. Bersifat mobile
  5. Baik untuk mengembangkan imajinasi
  6. Dapat lebih memusatkan perhatian siswa,
Adapun kekurangan dari radio adalah :
  1. Sifat komunikasinya hanya satu arah
  2. Dibandingkan media audiovisual, radio lebih membosankan
  3. Program siarannya hanya selintas
  1. Tape Recorder (Alat perekam pita)
Rekaman pendidikan berasal dari bahasa asing yaitu “recording” adalah sejenis alat audio. Rekaman adalah alat pembantu bagi pendidikan anak anak. Dalam hal ini rekaman berarti alat bantu guru. Sedangkan Danim mendefinisikan rekaman pendidikan adalah alat audio yang diikuti dengan audio visual.
Nilai rekaman pendidikan dalam pengajaran antara lain :
  1. Rekaman dapat memberikan bermacam macam bahan pelajaran dikelas
  2. Menjadikan pelajaran lebih konkret, bahan yang diperoleh asli
  3. Masyarakat dapat dibawa kedalam kelas melaui rekaman
  4. Mendorong berbagai kegiatan belajar serta motivasi belajar
  5. Rekamana akan memberikan latihan
  6. Efesiensi dalam pengajaran bahasa .
Sedangkan menurut Rivai nilai rekaman pendidikan adalah :
  1. Sebagai alat perespon atau evaluasi
  2. Rekaman dapat melatih keteampilan berbicara dan pidato
  3. Rekaman juga bisa dilakukan oleh sendiri sehingga bisa melakukan evaluasi.
Kelebihan dari tape recorder diantaranya adalah :
  1. Mempunyai fungsi ganda yang efektif
  2. Dapat diputar berulang ulang
  3. Rekaman dapat dihapus otomatis dan pitanya dapat digunakan lagi
  4. Dapat digandakan
  5. Bersifat mobile
  6. Dapat menimbulkan beberapa kegiatan seperti diskusi dan drama
  7. Efektif untuk pembelajaran bahasa
  8. Pengoperasiannya relatif mudah
Adapun kelemahanya adalah :
  1. Daya jangkaunya terbatas
  2. Biaya pengadaannya relatif mahal dibandingkan radio
  3. Pita suara memmili kekuatan terbatas
  1. Laboratorium Bahasa
Laboratorium bahasa adalah alat untuk melatih siswa mendengar dan berbicara dalam bahasa asing dengan jalan menyajikan materi pelajaran yang disiapkan sebelumnya. Media yang dipakai adalah alat perekam.
            Dilaboratorium bahasa, siswa diberikan tempat sendiri sendiri dalam sebuah bilik yang memisahkannya dari teman temannya, dan menggunakan alat bantu headphone untuk mendengarkan suara guru yang duduk diruang control, saat siswa menirukan suara guru, mereka juga dapat mendengar suara mereka lewat headphone tersebut, sehingga mereka bisa membandingkan suaranya dengan suara guru, dan bisa mengoreksi sendiri kesalahannya.
            Kelebihan dari media ini adalah lebih canggih dan praktis, sementara kekurangannya adalah keterbatasan dari segi peralatan, perawatan dan pengadaan media ini karena relatif mahal.
2.4    Keuntungan dan Kelemahan Media Audio
a.       Keuntungan media audio :
1.         Dapat menggantikan guru dengan lebih baik, misalnya menghadirkan ahli dalam bidang tertentu melalui media ini
2.         Pelajaran lewat radio bisa lebih baik dari segi ilmiah atau metodis, berhubungan dengan waktu efektif belajar
3.         Dapat menyajikan laporan seketika
4.         Dapat mengatasi ruang dan waktu
5.         Harganya relatif murah dan mudah dijangkau
b.      Kelemahan media audio :
1.         Sulit menemukan lokasi pesan dengan menggunakan media rekaman
2.         Kecepatan trek bermacam macam yang disajikan rekaman
3.         Memerlukan suatu pemusatan pada suatu pengalaman yang tetap dan tertentu
4.         Memerlukan bantuan dari media visual.
5.         Hanya bisa optimal digunakan oleh orang yang sudah memiliki pemikiran abstrak.
BAB III
PENUTUP
3.1 SIMPULAN
  1. Media audio adalah suatu media yang berisi pesan auditif (berupa suara, yang hanya dapat didengar) yang dapat merangsang minat siswa untuk belajar, diantara jenis jenisnya terdiri atas kaset suara, cd audiao dan program audio.
  2. Ciri khusus yang dimiliki media audio adalah : pesan yang disampaikan berupa lambang lamabang auditif, bersifat personal, dapat membangun dan mengembangkan imiginasi siswa serta komunikasinya yang cenderung satu arah.
  3. Terdapat beberapa pertimbangan apabila anda akan menggunakan media audio ini, diantaranya adalah :
  4. Media hanya akan mampu melayani secara baik mereka yang sudah mempunyai kemampuan dalam berpikir abstark
  5. Media ini memerlukan pemusatan perhatian yang lebih tinggi dibanding media lainnya, oleh karena itu dibutuhkan teknik teknik tertentu dalam belajar menggunakan media ini
  6. Karena sifatnya yang auditif, jika ingin memperoleh hasil belajar yang baik diperlukan pengalaman secara visual, sedangkan kontrol belajar bisa dilakukan melalui penguasaan pembendaharaan kata kata, bahasa dan susuanan kalimat.
  7. Diantara contoh media audio adalah radio, tape recorder dan laboratorium bahasa, yang masing masing memiliki kelebihan dan kelemahannya masing masing.



DAFTAR PUSTAKA
  1. Anitah W, Sri.(2014). Strategi Pembelajaran di SD.Tangerang Selatan : Univessitas Terbuka
  2. http://stitattaqwa.blogspot.com/2012/06/media-audio-sebagai-media-pembelajaran.html?m=1
  3. http://rennyoktarina.blogspot.com/p/pengertian-media-audio.html
  4. http://bayumusty.blogspot.com/2013/02/media-audio-untuk-pembelajaran.html?m=1





Tidak ada komentar:

Posting Komentar